Notification

×

Iklan

Iklan

Most Popular Tags

Tim Sub Recipient Aisyiyah Sulsel Sambangi Sub-Sub Recipient Aisyiyah Wajo

Jumat, 16 Oktober 2015 | 00.59 WIB Last Updated 2015-10-20T09:50:20Z
    Share
Kunjungan tim SR Aisyiyah Sulsel di Wajo. Foto: Jawal
Tirtaindonesia.com, Wajo – Tim Sub Recipient (SR) Aisyiyah Sulsel mengunjungi Sub-Sub Recipient (SSR) Aisyiyah kabupaten Wajo, Rabu (14/10). Tim yang berjumlah 4 orang ini langsung mendatangi kantor SSR Aisyiyah Wajo di jalan Andi Parenrengi guna menilai kondisi kantor tersebut.

Lepas itu, tim SR Aisyiyah Sulsel bersama tim SSR Aisyiyah Wajo mengadakan pertemuan di aula rumah makan Jet Tempur (Jetpur), jalan Andi Tanjong kecamatan Tempe. Adapun agenda selanjutnya di lokasi ke 2 adalah pemeriksaan perkembangan dari realisasi program kerja SSR Aisyiyah kabupaten Wajo.

Selain itu, koordinator SR Aisyiyah wilayah Sulsel, Wahriyadi, ST  mengatakan di tahun 2016 nantinya akan ada perubahan nama komunitas. “Di 2016 nanti insya Allah akan ada perubahan nama. Yang mulanya Community TB Care Aisyiyah berubah menjadi Community TB-HIV Care Aisyiyah,” ungkapnya. “Untuk kabupaten Wajo kami anggap sudah siap untuk hal itu,” tambahnya.

Menanggapi hal itu, Kepala SSR Aisyiyah kabupaten Wajo, Hj. Nahdah, S.KM, S.ST, M.Kes, mengatakan, “Tim SSR Aisyiyah Wajo akan berusaha lebih meningkatkan kinerja tim SSR dalam menjalankan program dan insya Allah kita siap menghadapi perubahan tersebut.”

Pada kunjungan tersebut, Wahriyadi didampingi oleh Pimpinan Aisyiyah Wilayah Sulsel, Junaeda Rasyad, Monitoring dan Evaluating SR Aisyiyah Sulsel, Kamaruddin, dan ACSM SR Sulawesi Selatan, Hadi Saputra. (Firman)